Blogger templates

Minggu, 03 April 2016

Impresi Platinum Demo Final Fantasy XV – Bertualang di Dunia Mimpi Noctis yang Misterius

Beberapa hari yang lalu Square Enix menggelar sebuah acara mengagumkan bernama Uncovered : Final Fantasy XV. Banyak materi mengejutkan yang mereka bawakan saat itu; mulai dari menampilkan demo gameplay, mobil Audi R8 yang super keren dan eksklusif, promo film animasi Final Fantasy XV terbaru, hingga pengumuman tanggal rilis game Final Fantasy XV. Menurut saya sepertinya Square Enix tahu betul cara memberikan kejutan yang hebat kepada para fan seri ini di seluruh dunia.


Mungkin ini mereka lakukan karena tidak ingin membuat penantian panjang terasa semakin membosankan, mengingat para fan sudah lama menunggu seri Final Fantasy XV selama sepuluh tahun.


Platinum Demo Final Fantasy XV | Screenshot (1)


Jujur, saya bukanlah seorang penggemar game ‘berbau’ RPG maupun JRPG meskipun pernah memainkannya satu dua kali. Tetapi setelah menyaksikan acara tersebut, muncul rasa penasaran dan tertarik terhadap game arahan Hajime Tabata ini.


Alasan paling utama karena saya terpesona dengan tampilan visual game tersebut sekaligus penasaran akan cerita dari dunia Final Fantasy XV. Untung saja pihak Square Enix memberikan sebuah demo bernama Platinum Demo Final Fantasy XV yang dapat saya unduh secara cuma-cuma.


Nah, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi pengalaman mencicipi demo tersebut kepada kamu. Tanpa banyak basa-basi lagi mari simak impresi singkat saya berikut ini .


Mimpi Noctis Kecil yang Misterius


Platinum Demo Final Fantasy XV | Screenshot (2)


Di demo ini kamu tetap memainkan karakter utama dari seri Final Fantasy XV, Noctis, namun dalam wujud anak kecil. Demo ini menceritakan bahwa Noctis sedang tertidur dan akhirnya masuk ke dalam dunia mimpi. Kamu ditugaskan untuk membantu Noctis yang ditemani mainan kecilnya dari dunia nyata, Carbuncle, untuk keluar dari mimpi tersebut. Agar dapat keluar dari mimpinya Noctis harus mencari sebuah lubang seperti cincin berwarna keemasan dan memasukinya.


Yang membuat saya penasaran pada demo ini adalah maksud dari mimpi yang Noctis alami. Makhluk-makhluk yang muncul secara singkat seperti Leviathan dan Titan juga semakin meningkatkan rasa penasaran.


Meskipun demikian satu-satunya cara menemukan jawaban pasti adalah dengan menunggu hingga Final Fantasy XV rilis. Well  kita lihat saja nanti.


Grafis yang Memanjakan Mata


Platinum Demo Final Fantasy XV | Screenshot (3)


Untuk urusan grafis, saya selalu mempertimbangkan hal tersebut dengan kritis. Jika grafis jelek, ada kemungkinan saya tidak memainkan game tersebut. Ibaratnya saya menilai buku dari sampulnya, walaupun itu hanya berlaku untuk urusan game saja.


Noctis dan kawan kecilnya tampil dengan visual yang cukup menawan. Rambut Noctis tampak begitu lebat dan nyata. Saya juga suka dengan tampilan lingkungan, pencahayaan dan gerakan animasi karakternya. Terlihat halus dan bersih. Terutama saat di sequence Citadel. Membuat saya ingin berlama-lama memainkan demo ini.


Tidak banyak yang dapat saya jelaskan mengenai grafis pada Platinum Demo, yang jelas saya cukup terpesona dengan arahan visual game ini dan berharap semoga kualitas grafis Final Fantasy XV meningkat lebih bagus lagi ketika sudah rilis.


Mulai dari Kristal, Truk, hingga Jerapah


Platinum Demo Final Fantasy XV | Screenshot (4)


Meskipun level di dalam demo ini terbilang singkat, Square Enix sepertinya tetap mampu memasukan fitur dan mekanisme permainan kecil-kecilan yang cukup menarik perhatian saya seperti mengumpulkan kristal, membunuh monster, hingga dapat mengubah diri Noctis menjadi truk atau bahkan jerapah.


Saya pikir masuk akal, karena di dunia mimpi apapun bisa terjadi secara tidak masuk akal. Memasukkan “simbol” kristal, palu ajaib, kembang api sampai mobil-mobilan pun tetap terlihat lucu dan relevan bagi Noctis kecil sendiri. Saya pun berspekulasi “Apakah Square Enix berencana membuat seri ini dapat di nikmati oleh berbagai kalangan?”


Mekanisme Pertarungan yang Sederhana


Platinum Demo Final Fantasy XV | Screenshot (5)


Beberapa kali saya lihat pada demo Final Fantasy XV sebelumnya, mekanisme pertarungan Noctis dan kawan-kawannya terlihat sederhana. Tidak ada sistem ATB seperti seri-seri terdahulunya. Namun sayangnya saya belum pernah mencicipinya sama sekali. Ketika saya mencoba mekanisme pertarungan yang ada pada demo ini, rasanya sudah cukup memberi gambaran yang jelas terhadap ekspektasi saya sebelumnya.


Kamu cukup menekan tombol bulat untuk menyerang musuh dan menahan tombol kotak untuk bertahan. Karena saya mencobanya di PS4, menu skill dapat saya akses dengan menekan touchpad dan menaruhnya pada tombol D-pad.


Platinum Demo Final Fantasy XV | Screenshot (6)


Saat mengendalikan Noctis kecil kamu dibekali oleh tiga senjata utama, sebuah pedang mainan dan palu ajaib beserta kembang api untuk mengalahkan musuh.


Pada sequence ketika Noctis kecil berubah menjadi dewasa, senjata yang di milikinya pun berubah untuk menghadapi sebuah musuh baru. Sekarang, kamu memiliki sebuah pedang besar dan kecil serta item magic. Kamu dapat melakukan Warp Attack dengan menekan dan menahan tombol segitiga, melempar magic ke arah musuh, hingga melakukan konter ketika muncul sebuah Quick Time Event.


Mekanisme pertarungan seperti ini cukup menyenangkan dan mudah dipahami. Gameplay ini juga lebih cocok untuk gamer yang lebih suka game dengan gaya kontrol permainan yang cepat.


Kesimpulan


Platinum Demo Final Fantasy XV | Screenshot (7)


Jika ditanya Apakah saya jadi tertarik dan berniat untuk mencoba Final Fantasy XV berkat demo ini?”  Maka saya akan menjawab Ya, tetapi hanya sebatas cukup tertarik saja.”


Pengalaman saya bermain RPG selalu buruk. Jawabannya bisa ditebak; saya tidak pernah menuntaskan permainan sampai tamat (apalagi sampai 100%). Jadi, entah kenapa pada awal melihat Final Fantasy XV muncul perasaan khawatir ketika saya ingin merasa antusias kepada game tersebut.


Platinum Demo Final Fantasy XV | Screenshot (8)


Tetapi berkat presentasi dan demo yang Square Enix berikan beberapa waktu lalu, rasa antusias tersebut sedikit demi sedikit muncul ke permukaan. Sekarang saya hanya mencoba sabar menunggu hingga bulan September nanti untuk merasakan bagaimana keseruan petualangan seru Noctis bersama kawan-kawannya.


Jika kamu memiliki impresi ataupun pendapat lain yang dapat menyanggah artikel ini, akan menyenangkan jika kamu mau membagikannya pada kolom komentar di bawah ini.


Jadi, bagaimana pendapat kamu mengenai Platinum Demo ini?


PlayStation Store US: Platinum Demo: Final Fantasy XV, Gratis


PlayStation Store Asia: Platinum Demo: Final Fantasy XV, Gratis


Xbox Store: Platinum Demo: Final Fantasy XV, Gratis



The post Impresi Platinum Demo Final Fantasy XV – Bertualang di Dunia Mimpi Noctis yang Misterius appeared first on Tech in Asia Indonesia.





sumber:

0 komentar:

Posting Komentar