Setelah kemarin merangkum apa saja yang terjadi di hari pertama Tech in Asia Singapore 2016 dengan foto-foto pilihan, kali ini kami akan mengajak kamu melihat-lihat kemeriahan di hari kedua salah satu konferensi teknologi terbesar di Asia ini untuk kamu yang tidak sempat datang. Ada apa saja?
8:20 (waktu setempat): Kembali lagi di Main Hall – apakah kamu menyadari keberadaan balon dialog kecil yang mengikuti kamu sepanjang eskalator?
8:45: Hingar bingar Main Stage dan kilatan flash bahkan sebelum pintu dibuka. Kalau kamu datang awal ke area konferensi dan penasaran dari mana asalnya keramaian itu, ini dia jawabannya — kehebohan di pagi hari saat para finalis Arena berlatih menghadapi kompetisi pitching Arena yang menegangkan.
10:15: Caesar Sengupta dari Google mengawali hari kedua konferensi dengan informasi bermanfaat mengenai rencana raksasa teknologi Google untuk menangkap pasar the next billion users di sesi Keynote. Tak hanya itu, Caesar juga berhasil menjawab beberapa pertanyaan sulit dari bos Tech in Asia, Willis Wee.
11:00: Gadis kecil ini memulai petualangannya di industri teknologi sejak dini — dengan popsicle di tangannya.
13:15: Sementara keenam Stage diramaikan dengan berbagai aktivitas, hal menarik lainnya juga terjadi di balik pintu. Co-founder Facebook, Eduardo Saverin, mengambil kesempatan untuk bertemu beberapa startup terpilih di Tech in Asia Singapore 2016 secara tertutup.
13:45: Bukan hanya kami yang antusias melihat-lihat booth startup di Bootstrap Alley. CEO LINE, Takeshi Idezawa juga tampak berkeliling di sana.
15:15: Dalam sekejap saja Main Hall langsung dipenuhi para pengunjung yang antusias menyaksikan keenam finalis Arena. Ini dia keempat juri Arena kita:
16:30 Sebelum pemenang diumumkan, masih ada lagi agenda seru kami di konferensi Tech in Asia – Quiz Asia! Di Quiz Asia tahun ini, kami menghadirkan dua peserta untuk menjawab pertanyaan dan dibuat kehabisan kata-kata oleh pertanyaan sulit dari Director of Content Strategy Tech in Asia, David Corbin.
16:45: Suasana makin menegangkan saat kami mengumumkan juara favorit penonton — startup cashless wristband, Pouch. Di sisi lain, para juri sudah menyiapkan pemenang Arena pilihan mereka. Selamat untuk BitMEX, juara Arena Tech in Asia Singapore 2016!
Usai semua helatan tadi, Tech in Asia Singapore 2016 resmi kami tutup dengan meriah. Terima kasih untuk semuanya yang sudah mendukung kami dan meramaikan Tech in Asia Singapore 2016. Sampai ketemu di konferensi Tech in Asia Singapore berikutnya.
Belum bisa menghadiri Tech in Asia Singapore 2016? Di tanggal 16 dan 17 November nanti akan digelar konferensi Tech in Asia Jakarta 2016. Buat kamu yang tertarik untuk datang ke konferensi Tech in Asia dan berdomisili di Indonesia, tentunya sayang sekali kalau Tech in Asia Jakarta 2016 nanti kamu lewatkan.
Kabar baiknya, kamu bisa dapat promo 2-for-1 untuk tiket Tech in Asia Jakarta 2016! Caranya gampang, daftarkan diri kamu di tautan di bawah ini, lalu kamu akan masuk daftar utama yang akan kami berikan harga spesial.
(Diterjemahkan oleh Prahariezka Arfienda Satrianti dan diedit oleh Pradipta Nugrahanto)
The post Mengintip Kemeriahan Hari Kedua Tech in Asia Singapore 2016 dari Balik Lensa appeared first on Tech in Asia Indonesia.
sumber:
0 komentar:
Posting Komentar