Spesifikasi Huawei Honor 5C, Phablet Octa Core Kirin 650 Dengan Desain Premium
Spesifikasi Huawei Honor 5C, Phablet Octa Core Kirin 650 Dengan Desain Premium – Sukse meluncurkan ponsel premium untuk kelas high-end lewat P9 dan P9 Plus, kini Huawei ingin melanjutkannya dengan meluncurkan produk untuk pasar mid-range melalui seri Honor 5C. Secara umum, smartphone Huawei Honor 5C ini adalah generasi penerus Honor 4C yang terbilang sukses dikelasnya. Desain fisik dari Huawei Honor 5C ini cukup menawan dengan lapisan casing metal unibody.
Menurut info yang beredar, seri Honor 5C besutan Huawei ini telah didukung layar sentuh seluas 5 inci dengan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) beresolusi HD 1280 x 720 piksel dengan tingkat ketelitian mencapai 294 piksel per inci. Dipastikan smartphone ini sudah menggunakan OS Android 6.0 Marshmallow dengan baluntan antarmuka Emotion UI 4.1 yang dikembangkan sendiri oleh Huawei.
Kamera dari Huawei Honor 5C ini bisa dikatakan cukup superior, karena sang vendor telah membekalinya dengan kamera utama beresolusi 13MP autofocus dilengkapi LED flash untuk kebutuhan memotret ditempat gelap. Untuk yang gemar foto selfie, pihak Huawei juga membekalinya dengan kamera depan beresolusi 5MP untuk foto selfie dan video call.
Kinerja dari smartphone garapan Huawei ini sudah cukup gahar dengan mengandalkan dukungan hardware sekelas chipset HiSilicon Kirin 650 yang mengadopsi prosesor octa core ARM Cortex-A53 64-bit yang tidak diketahui speednya yang dipadukan bersama GPU mumpuni dari Mali-T624MP4 dan didukung RAM sebesar 2GB. Seperti yang dilansir GSM Arena (07/04/2016).
Jaringan dari smartphone Huawei Honor 5C ini sudah cukup lengkap, berkat dukungan 3G HSPA, Bluetooth, Wi-Fi, dual SIM, 4G LTE dan port microUSB. Huawei sendiri tidak lupa menyematkan memori internal berkapasitas 16GB dengan dibekali slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Untuk baterai masih belum diketahui berapa kapasitasnya.
Baca juga artikel dibawah ini
sumber:
0 komentar:
Posting Komentar