Blogger templates

Sabtu, 28 Mei 2016

Berita Startup Teknologi di Indonesia Minggu Ini 28 Mei 2016

Minggu ini kami menemukan dua startup teknologi di Indonesia, aplikasi SaaS pengelolaan gaji karyawan untuk UKM dan pencarian jasa tukang yang siap melakukan ekspansi ke Jakarta dan Depok.


Ingin startup kamu diulas di Tech in Asia Indonesia? Silakan baca panduan dan isi formulir ini.



Gadjian


Aplikasi Gadjian | Featured Image


Ramadan tinggal hitungan hari. Salah satu rutinitas yang perlu dilakukan perusahaan adalah memberikan THR. Gadjian adalah layanan SaaS yang siap membantu UKM menyelesaikan pengelolaan berbagai administrasi SDM. UKM dapat mengelola berbagai aspek administrasi SDM, termasuk di antaranya penghitungan slip gaji, THR, serta pengelolaan cuti.


Selengkapnya mengenai Gadjian bisa kamu baca di sini.



FindTukang


Ilustrasi jasa tukang di aplikasi FindTukang | Featured Image


Meramaikan persaingan di ranah jasa on-demand, FindTukang resmi beroperasi di akhir Mei 2016. Tukang yang bisa dicari terbilang beragam. Mulai dari reparasi AC, alat elektronik, komputer, dan ledeng, serta jasa cuci mobil hingga potong rambut. Semua tukang yang ada pada layanan ini diklaim telah melewati proses seleksi yang cukup ketat. Hingga kini FindTukang telah bermitra dengan 100 tukang.


Tertarik untuk mencari tukang lewat layanan ini, simak ulasan lengkapnya di sini.



Berita startup



Entrepreneur



Mobile dan gadget



Artikel lainnya


(Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah)


The post Berita Startup Teknologi di Indonesia Minggu Ini 28 Mei 2016 appeared first on Tech in Asia Indonesia.





sumber:

0 komentar:

Posting Komentar