Blogger templates

Jumat, 13 Mei 2016

DLC Alien Hunters Akan Tambahkan Armor, Senjata, dan Musuh Baru di XCOM 2!

Per tanggal 12 Mei kemarin, Firaxis merilis DLC terbaru XCOM 2 yang diberi nama Alien Hunters. DLC ini merupakan konten tambahan kedua dari tiga yang pernah dijanjikan oleh Firaxis dalam peluncurannya. Alien Hunters menambahkan sebuah misi, empat senjata, tiga armor, dan tiga musuh baru yang dikenal sebagai Ruler atau pemimpin para alien.


Dikisahkan dalam Alien Hunters bahwa kamu sedang menyelidiki kembali peninggalan riset Dr. Vahlen, ilmuwan di XCOM: Enemy Within. Malangnya, kecelakaan terjadi dan tiga Ruler alien kini berkeliaran bebas di bumi. Mereka adalah Viper King, Berserker Queen, dan Archon King yang jauh lebih kuat, pintar, dan sulit untuk dikalahkan.


Ketiga Ruler tersebut akan kamu temukan secara acak sewaktu menjalankan misi apapun. Jika ingin mengalahkan dan menangkapnya, kamu harus bergerak cepat! Pasalnya mereka dapat melakukan teleportasi meninggalkan arena pertempuran sewaktu-waktu.


DLC Alien Hunters XCOM 2 | Screenshot


Jangan takut ketika menghadapi para Ruler, sebab perburuanmu akan ditemani dengan empat senjata baru:


  • Bolt Caster – Senjata bertipe crossbow dengan damage besar yang mampu memberikan efek stun ke musuh. Namun, senjata ini harus selalu kamu reload setelah menembakkannya.

  • Hunter’s Axe – Senjata jarak dekat (melee) untuk kelas Ranger yang dapat dilempar ke musuh untuk memberikan damage.

  • Frost Bomb – granat taktis untuk memberikan efek beku terhadap suatu area. Unit yang terkena efek beku ini tidak dapat bergerak atau menyerang selama satu turn. Kamu harus berhati-hati, karena efek Frost Bomb juga dapat mengenai kawan satu tim.

  • ShadowKeeper – Pistol yang memiliki kesempatan untuk melakukan serangan kritis lebih tinggi dan akurasi lebih baik. Pistol ini memiliki kemampuan bernama Shadowfall, yang memberikan efek conceal kepada penggunanya ketika berhasil membunuh musuh.

Tiga armor terbaru yang dihadirkan oleh DLC ini dapat dibuat dengan jasad dari para Ruler alien setelah mengalahkannya. Armor ini memiliki kekuatan unik yang diturunkan dari kemampuan Ruler alien tersebut, misalnya armor dari Archon King yang mampu terbang. Oh iya, armor ini juga dapat membuat panik alien lainnya.


Secara keseluruhan, Alien Hunters adalah sebuah DLC yang bagus dan pantas untuk kamu tebus seharga Rp91.999 jika menginginkan pengalaman lebih kaya dalam bermain XCOM 2. Jika kamu telah memiliki Reinforcement Pack, maka DLC ini sudah secara otomatis terunduh dan terpasang ke dalam game.


Jika kamu belum pernah bermain XCOM 2 atau ragu ingin membelinya, cek ulasan ini dulu kalau begitu!


Saya sendiri mungkin akan kembali bermain XCOM 2 dengan tingkat kesulitan paling tinggi (Legend) berkat DLC ini. Atau, kamu dapat sekaligus menunggu DLC terakhir bernama Shen’s Last Gift yang akan dikeluarkan oleh Firaxis pada musim panas mendatang (sekitar Juni – Agustus 2016).





The post DLC Alien Hunters Akan Tambahkan Armor, Senjata, dan Musuh Baru di XCOM 2! appeared first on Tech in Asia Indonesia.





sumber:

0 komentar:

Posting Komentar