Developer Tekken Card Tournament Akan Rilis Game RTS yang Sekilas seperti Upgrade dari Clash of Clans
C4M, developer yang pernah bekerja sama dengan Bandai Namco dalam membuat Tekken Card Tournament, saat ini sedang menggodok sebuah game baru. Game tersebut adalah Battleplans, game RTS asynchronous yang sepintas terlihat seperti Clash of Clans.
Layaknya game milik Supercell tersebut, Battleplans akan membawa kamu ke dalam pertarungan PvP. Perbedaannya, di sini kamu dapat dengan lebih fleksibel mengatur cara kamu melakukan penyerangan dan pertahanan, sehingga membuat Battleplans lebih mendekati RTS daripada yang Clash of Clans tawarkan.
Ketika menyerang, kamu akan melakukannya dengan gaya RTS, sedangkan ketika bertahan kamu akan membiarkan komputer melakukan aksi yang telah kamu rencanakan sebelumnya. Kamu bisa mengatur pertahanan dengan membuat rencana peperangan, sesuai judulnya, Battleplans.
Di sini kamu harus memprediksi pergerakan musuh saat menyerang markasmu nanti. Misalnya, pasukan A dalam waktu lima detik akan bergerak ke area tertentu, power-up meteor akan meluncur di sebuah area dalam waktu tertentu, dan lain sebagainya.
Terdapat beberapa mode permainan yang bisa dipilih. Salah satunya adalah League War, di mana kamu akan memperebutkan wilayah dengan lawan. Setiap wilayah yang bisa dipertahankan akan memberi sumber daya penting untuk meningkatkan kekuatan pasukan.
Battleplans memiliki grafis yang menarik dengan corak warna yang cerah. Tampak dari screenshot yang ada, grafis dari Battleplans terpoles dengan baik, begitu juga dengan desain karakternya.
Saat ini, Battleplans masih dalam tahap soft launch di Kanada dan Thailand. Belum diketahui kapan waktu rilis dari game ini. Sementara menunggu kabar rilisnya, kamu bisa melihat trailer Battleplans di bawah ini atau mengintip laman aplikasinya yang masih soft launch di bawah.
Google Play Store Link (Belum tersedia di Indonesia): Battleplans, Gratis
Apple App Store Link (Kanada): Battleplans, Gratis
Apple App Store Link (Thailand): Battleplans, Gratis
Apakah Battleplans menarik untuk kamu? Atau hanya sebuah game lainnya yang mirip dengan Clash of Clans? Tunjukkan pendapat kamu di bawah ini!
0 komentar:
Posting Komentar