Blogger templates

Jumat, 18 Maret 2016

Spesifikasi dan Harga Acer Liquid M330, Ponsel Murah Dengan Windows 10

Spesifikasi dan Harga Acer Liquid M330, Ponsel Murah Dengan Windows 10



Spesifikasi dan Harga Acer Liquid M330, Ponsel Murah Dengan Windows 10 – Setelah diperkenalkan di MWC 2016 beberapa waktu lalu, kini ponsel Acer Liquid M330 telah resmi diluncurkan kepasaran. Eropa merupakan pasar peratama yang dikunjungi oleh Acer untuk menjual produk terbarunya yang mengusung OS Windows 10 ini. Smartphone yang satu ini masuk ke jajaran entry-level dengan bandrol sekitar 120 euro atau jika dirupiahkan senilai Rp 1,7 jutaan, harga yang cukup kompetitif dikelasnya.


Spesifikasi dan harga yang ditawarkan ponsel Liquid M330 ini pada dasarnya serupa dengan Liquid Z330 yang didukung OS berbeda. Sayangnya, kami masih belum mengetahui apakah smartphone Acer Liquid M330 ini akan tersedia dipasaran Global atau tidak. Seperti yang dikutip dari Softpedia (12-03-2016).


Acer Liquid M330


Smartphone garapan Acer ini telah dibekali dengan layar sentuh berukuran 4,5 inci berteknologi TFT kapasitif dengan ketelitian sebesar 218 piksel per inci dan beresolusi FWVGA 854 x 480 piksel, tanpa lapisan antigores Hard Glass. Ponsel ini memiliki keunggulan utama, yakni telah mengusung sistem operasi Windows 10 Mobile paling baru dari Microsoft.



Kinerja yang dihasilkan dari ponsel Acer Liquid M330 ini bisa dibilang standar dikelas entry-level saat ini, dengan mengandalkan prosesor quad core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1,1GHz yang mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 210 yang dipasangkan dengan RAM sebesar 1GB dan ditopang oleh pengolah grafis Adreno 304, untuk multitasking ringan sudah cukup baik.


Untuk kamera, sang vendor telah membekalinya dengan kamera belakang beresolusi 5MP didukung autofocus dan juga LED flash. Tak hanya itu, Acer juga telah membekalinya dengan kamera depan beresolusi sama, yakni 5MP untuk akomodasi video call dan foto selfie. Guna memenuhi kebutuhan dayanya, ponsel Liquid M330 ini telah dibekali dengan baterai berdaya sebesar 2000mAh yang sudah cukup baik dikelasnya.


Memori internal dari smartphone besutan Acer ini bisa dibilang cukup besar, dengan kapasitas 8GB yang didukung slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga 32GB. Jaringan, seri Acer Liquid M330 ini bisa dibilan sudah lumayan komplit dengan hadirnya fitur dual SIM, 3G HSPA, Bluetooth, WiFi, GPS dan port microUSB. Acer Liquid M330 juga didukung fitur DTS Sound yang mampu memanjakan telinga para penggunanya.




(Visited 1 times, 1 visits today)





sumber:

0 komentar:

Posting Komentar