Spesifikasi LG Spree, Ponsel Lollipop 4G Terbaru Dengan Harga Murah
Spesifikasi LG Spree, Ponsel Lollipop 4G Terbaru Dengan Harga Murah – LG belum lama ini secara resmi telah memperkenalkan produk smartphone terbaru, yakni LG Spree yang akan menyasar kelas entry-level. Smartphone dari LG ini telah mendukung jaringan 4G super ngebut. Sayangnya, sang vendor masih belum mengkonfirmasi mengenai kapan smartphone LG Spree ini akan diluncurkan kepasaran dunia.
Jika dilihat dari foto yang muncul di internet, nampak desain dari LG Spree ini masih sama dengan ponsel android lainnya, yakni dengan balutan casing plastik. Ponsel LG Spree ini menawarkan dua varian warna yang berbeda, Gray dan Black. Spesifikasi layar dari smartphone LG Spree ini sudah cukup memadai dikelasnya.
Layar dari LG Spree ini memiliki ukuran seluas 4,5 inci dengan teknologi dari TFT kapasitif yang beresolusi FWVGA 854 x 480 piksel dengan tingkat kepadatan layar mencapai 218 ppi. Smartphone LG Spree ini sudah menjalankan sistem operasi Android 5.1 Lollipop yang cukup up to date.
Untuk ruang penyimpanan, sang vendor telah mempersenjatainya dengan memori internal berkapasitas sebesar 8GB dilengkapi slot microSD untuk ekspansi data mencapai 32GB. Sementara untuk masalah jaringan, sang vendor juga mempersenjatainya dengan fitur cukup lengkap, sebut saja 4G LTE, Bluetooth, dual SIM, 3G HSPA, port microUSb, WiFi dan GPS, sudah cukup memadai untuk kebutuhan jaringan dan konektivitas anda.
Kamera, smartphone LG Spree ini bisa dikatakan biasa – biasa saja atau standar yakni hanya dengan mengandalkan kamera belakang berekekuatan 5MP autofocus dan LED flash. Sedangkan untuk kamera depan, sang pabrikan hanya menamankannya dengan resolusi sebesar 2MP yang sudah cukup untuk sekedar foto selfie dan video call. Smartphone ini telah didukung baterai dengan kapasitas 1940mAh jenis lithium ion untuk memenuhi kebutuhan dayanya.
Performa yang ditawarkan oleh LG Spree ini hampir sama dengan para kompetitor dikelasnya saat ini, dengan mengandalkan dukungan tenaga dari GPU Adreno 304, RAM 1GB, chipset Qualcomm Snapdragon 210 dan prosesor quad core ARM Cortex-A7 dengan top speed 1,1GHz, sudah lumayan mampu untuk kebutuhan multitasking ringan seperti browsing. Untuk harga, sampai saat ini masih belum diketahui berapa harga dari LG Spree ini.
Baca juga artikel dibawah ini
sumber:
0 komentar:
Posting Komentar