Blogger templates

Kamis, 21 April 2016

Cakupan 4G LTE yang Semakin Luas Dongkrak Pertumbuhan XL Axiata

XL Axiata mengumumkan hasil audit kinerja keuangan perusahaan untuk periode kuartal pertama tahun 2016. Hasilnya, XL mengalami pertumbuhan sebesar dua persen year-on-year, dan kenaikan pengguna sebesar lima persen dibandingkan pada kuartal pertama tahun lalu.


Dalam press release yang Tech in Asia terima, Presiden Direktur & CEO XL Dian Siswarini mengatakan bahwa di 2016 perusahaan berfokus untuk transformasi layanan ke arah optimasi digital.


“Dengan pertumbuhan yang diraih dari segi layanan dan finansial, XL berharap menciptakan momentum dalam Agenda Transformasi tahun ini, ujar Dian.


XL juga menyebut kalau peningkatan cakupan 4G LTE menjadi strategi utamanya dalam mempertahankan pertumbuhan ini. Salah satunya dengan menambah jumlah BTS guna memperluas cakupan wilayah jaringan ini. Selama kuartal pertama ini mereka telah membangun 3.286 BTS untuk jaringan 4G yang menjangkau lebih dari 36 wilayah di Indonesia.


Peningkatan penetrasi smartphone dan jaringan 4G LTE menjadi salah satu faktor pendorong pertumbuhan yang dialami oleh traffic layanan data. Pada kuartal pertama 2016, operator seluler ini mengungkapkan terjadinya pertumbuhan traffic layanan data sebesar 94 persen dari tahun sebelumnya. Jumlah pengguna layanan data mencapai 22,8 juta atau 54 persen total pelanggannya.


Sementara itu, XL juga mencatat penetrasi pengguna smartphone di kuartal pertama 2016 sebesar 48 persen. Hal ini mengindikasikan pertumbuhan sebesar 19 persen dari tahun lalu, yang mencapai 20,5 juta pengguna.


Baca juga: Tri Rayakan Ulang Tahun ke-9 dengan Meresmikan Jaringan 4G di 5 Pulau


Untuk mendukung agenda transformasi dan mempertahankan pertumbuhan tersebut, XL turut menghadirkan paket HotRod 4G dan bundling dengan berbagai smartphone yang harganya terjangkau. Ini diharapkan dapat mendorong pelanggan untuk beralih ke smartphone 4G.


(Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah dan Pradipta Nugrahanto)


The post Cakupan 4G LTE yang Semakin Luas Dongkrak Pertumbuhan XL Axiata appeared first on Tech in Asia Indonesia.





sumber:

0 komentar:

Posting Komentar