Robot Ini Mungkin Lebih Jago dari Kamu dalam Puzzle & Dragons
Iqbal Kurniawan – Seorang pengguna YouTube bernama Junya Sakamoto menciptakan mesin yang mampu memainkan Puzzle & Dragons secara otomatis. Ia memasang sebuah iPhone pada robot rancangannya dan menghubungkan dengan komputer. Video di atas menampilkan kemampuan robot yang mampu menganalisis puzzle, mengambil langkah optimal, dan melewati dungeon dengan efektif. Benar-benar luar biasa!
Love You to Bits Dikonfirmasi Akan Rilis pada Tanggal 25 Februari Mendatang
The wait is over. The quest begins. Love You to Bits, out for iOS on February 25th. @AlikeStudio @patiGames #gamedev pic.twitter.com/6htu4PGckG
— Love You to Bits (@LoveU2BitsGame) February 9, 2016
Iqbal Kurniawan – Sejak kehadirannya diumumkan pada tahun 2014 silam dan setelah mengalami penundaan, hari ini developer Alike Studio mengonfirmasi perilisan Love You to Bits untuk iOS pada tanggal 25 Februari mendatang. Game karya para mantan anggota developer Tiny Thief itu menghadirkan grafis imut dan cerita mengharukan. Versi Android dan PC dikabarkan akan menyusul kemudian pada tahun ini.
Mcfarlane Toys Membuatkan Mainan Bernuansa Restoran Five Nights at Freddy’s
Risky Maulana – Kreator serial game horor Five Nights at Freddy’s, Scott Cawthon rupanya telah menjalin kerjasama dengan pembuat mainan McFarlane Toys untuk memproduksi sebuah diorama restoran Freddy Fazbear’s Pizza, berikut mainan karakter boneka animatronik di dalamnya.
Satu set mainan yang bisa dibongkar pasang ini terdiri atas 300 potongan mainan yang bisa kamu gabungkan bersama set mainan Five Nights at Freddy’s lainnya hingga membentuk diorama restoran Freddy Fazbear’s Pizza seutuhnya. Tertarik untuk memilikinya? Kamu bisa membeli satu set mainan ini seharga $29.99 atau sekitar Rp405.270 pada bulan Agustus mendatang.
Review Five Nights At Freddy’s 2 – Teror Yang Sempurna
Situs: McFarlane Toys
Simak Episode Gratisan dari Acara Scare PewDiePie untuk Pelanggan YouTube Red Berikut Ini
Risky Maulana – Melanjutkan berita yang ditulis oleh Iqbal pada rangkuman minggu lalu, hari ini akhirnya Felix Kjellberg alias PewDiePie telah merilis episode pertama dari tayangan reality show berjudul Scare PewDiePie melalui channel YouTube miliknya.
Acara yang menempatkan PewDiePie dalam berbagai permainan nyata yang bertujuan untuk menakut-nakutinya ini ditujukan khusus bagi para pelanggan akun YouTube Red. Namun bagi kamu yang tidak berniat berlangganan akun premium YouTube ini dan penasaran dengan penampilan PewDiePie masih bisa kok melihat salah satu episode gratis Scare PewDiePie yang saya cantumkan di atas.
Rocket League Akan Rilis di Xbox One Minggu Depan
Risky Maulana – Akhirnya berakhir sudah penantian para pengguna Xbox One yang berniat mencicipi permainan Rocket League di console kesayangan mereka, karena hari ini Microsoft telah mengumumkan kemunculan game sepak bola mobil buatan Psyonix tersebut di Xbox One pada 17 Februari nanti.
Selain mendapatkan seluruh DLC game ini secara cuma-cuma, Psyonix rupanya juga menyertakan dua skin mobil khusus bertema HALO dan Gears of Wars, berikut animasi thruster trail khusus bertema Sunset Overdrive.
Sama halnya seperti versi platform lainnya, Rocket League edisi Xbox One kemungkinan besar juga menyertakan fitur cross platform multiplayer, sehingga pemain Xbox bisa berduel melawan pemain dari console lainnya untuk membuktikan siapa paling hebat.
Seperempat JAM Rocket League – Gas, Tabrak, Gol!
Sumber: Microsoft
Yoda Hadir di Update Terbaru Star Wars: Galaxy of Heroes
Arya W. Wibowo – Sang Master Jedi kini bisa kamu mainkan di Star Wars: Galaxy of Heroes berkat update terbarunya. Selain karakter baru, update ini juga menghadirkan beberapa fitur baru seperti The Shard Shop, layar Arena baru, sistem notifikasi yang diperbagus, energi bonus tambahan, dan lain sebagainya. Informasi lebih lanjut bisa kamu temui di situs resmi Star Wars: Galaxy of Heroes di bawah ini.
Situs Resmi: Star Wars: Galaxy of Heroes
Bantu Monument Valley untuk Mendapatkan Versi LEGO Mereka Melalui Petisi Ini!
Arya W. Wibowo – Kamu pencinta game Monument Valley? Maka tidak usah ragu lagi untuk melakukan vote agar game tersebut dijadikan mainan LEGO. Ya, melalui situs LEGO Ideas yang berisi ide-ide baru untuk mainan balok tersebut, kamu bisa membuat Monument Valley menjadi bagian dari LEGO. Caranya mudah, cukup kunjungi tautan yang ada di bawah ini dan berikan support untuk Monument Valley!
Review Monument Valley – Kandidat Terkuat Game Of The Year 2014
LEGO Ideas: Monument Valley
The post Rangkuman Berita Game Hari Ini – 10 Februari 2016 appeared first on Tech in Asia Indonesia.
sumber:
0 komentar:
Posting Komentar